TRENDFOKUS.COM- 9 kariawan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mukomuko yang sebelumnya sempat menghebohkan hasil rapid tes reaktif, dinyatakan negatif swab test. Artinya semua pegawai RSUD ini tidak ada yang terpapar virus corona.
Direktur rumah sakit Mukomuko, dr. Tugur Anjastiko mengakui kabar ini.
“Iya, tadi saya telpon dr Andani SpPK yang di Padang, Alhamdulillah hasilnya negatif semua, untuk tertulisnya besok mau di kirimkan kata beliau. Terimakasih,” kaya Anjas.
Kabar negatifnya hasil swab test ini juga sudah menyebar di media sosial, khususnya lewat WA. Adapun pegawai rumah sakit yang reaktif hasil rapid tes, empat orang dokter dan lima perawat. Semuanya sempat menjalani isolasi atau karantina .(th)