Trendfokus.com-13 orang warga desa ujung padang Kecamatan Kota Mukomuko dikabarkan terpapar Covid-19 , namun warga yang diduga terpapar tersebut belum mendapatkan bantuan dari pihak pemerintah desa, sedangkan pemerintah desa sendiri sudah menganggarkan dana Covid-19 senilai 60 juta lebih pada Dana Desa Tahun 2021.
Dijelas salah seorang warga yang tidak mau namanya disebutkan, bahwa dia sangat kecewa dengan Pj Kades Desa Ujung Padang yang terkesan kurang peduli dan tidak memahami penggunaan anggaran Covid-19, dana yang telah dianggarkan seharusnya difungsikan semestinya bukan disimpan. “Sangat kecewa dengan Pj kades desa ujung padang Eka Diana, seharusnya dia sebagai pj Kades harus peka dengan keadaan warga desa ujung padang sekarang terpapar Covid, kan sudah ada anggarannya di Dana Desa, kenapa tidak difungsikan, saya selaku warga akan pantau terus dana Covid ini jangan sampai disalahgunakan oleh oknum tertentu.” Kesalnya
Dengan ungkapan yang sama, dari salah seorang anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Ujung Padang Jepiter mengatakan, kalau memang benar itu terjadi, dia sangat kesal sekakali dengan Pj Kades Desa Ujung Padang, seharusnya sebagai pimpinan Desa itu harus peka dengan keadaan warga Desa itu sendiri. “Masa warga yang sudah jelas terpapar Covid-19 kok Pj Kadesnya belum berbuat apa-apa, itu gunanya dana Covid dianggarkan untuk membantu warga yang terpapar bukan untuk di simpan.” Tegas Jepiter
Pejabat Sementara Desa Ujung Padang Eka Diana menjelaskan, kalau dirinya belum mendapatkan laporan kalau warga nya ada yang terpapar Covid-19 dan dia mengaku pihak Dinas Kesehatan belum ada memberi tahu terkait itu.” Saya juga belum tahu kalau ada warga desa yang terpapar, dan pihak Dinas Kesehatan sampai sekarang belum ada laporan, kalau memang ada pasti kita tanggapi.”Singkat Eka