Trendfokus.com-Sungguh sangat miris dan memilukan, itulah kata yang bisa kita lontarkan untuk Desa Warung Pojok, Kecamatan Muara Kemumu, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu. Kenapa tidak?, mulai berdiirnya Desa Warung Pojok tahun 2007 sampai 2023 sekarang belum mendapatkan fasilitas sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
Dikatakan Kepala Desa, Desa Warung Pojok Supian Aidi, bahwa dirinya sangat sedih sekali dengan keadaan di Desa ini, seharusnya sarana Pendidikan itu haru hadir di tengah-tengah setiap desa agar para generasi penerus bangsa kita bisa mengenyam Pendidikan, tapi sungguh sangat disayangkan sekali, sejak berdirrinya Desa Warung pojok ini belum ada bangunan Sekolah Dasar (SD), Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan sarana Kesehatan.
Lebih lanjut Supian Mengatakan, dia berharap kepada Pemerintah Daerah kepahiang, bisa membantu desa Warung Pojok membangun sekolah SD, PAUD, dan sarana Kesehatan.
“kami sebagai Pemerintah Desa Warung Pojok berharap, kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kepahiang untuk bisa mendirikan fasilitas Pendidikan, seperti Sekolah Dasar (SD), Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan fasilitas Kesehatan lainnya, karena menurut kami, sarana ini sangat berpera penting bagi tumbuh kembang anak Indonesia,”Harap Kepala Desa Warung Pojok Supian. (Rengki/adv)