Seragam Gratis, Sapuan Bupati MM Tunaikan Janji Politik

0
53 views
BARU

Trendfokus – Bentuk komitmen dan keseriusan Sapuan Bupati Mukomuko, dalam memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Mukomuko. Seragam sekolah gratis seperti yang dijanjikan kampanye lalu, saat ini sudah didistribusikan.

Seragam gratis ini, bukan hanya untuk sekolah negeri saja, sekolah swasta pun juga ikut mendapatkan seragam gratis tersebut.

Adapun jumlah yang akan dibagikan ini, untuk SD sebanyak 3.432, dan tingkat SMP 2.438. Pemkab menggolontorkan anggaran sebesar 2,4 Milyar untuk seragam gratis ini.

“Dunia pendidikan sangatlah penting bagi suatu daerah. Juga menjadi penentu arah negara ini kedepannya. Maka dari itu, kami pemerintah, berkomitmen akan selalu support dunia pendidikan, khususnya di daerah kita ini,”ungkap Sapuan Bupati Mukomuko.

M Toha