Tingkatkan Sinergitas, Kasat Lantas Mukomuko Gelar Ngobrol Bareng Insan Pers

0
530 views
BARU

TRENDFOKUS.COM-Polres Mukomuko pada tanggal (26/10) lalu, telah melaksanakan serah terima jabatan Kasat Lantas dari Iptu Teguh Prasetyo, S.Tr.K yang digantikan oleh AKP Rully Zuldh Fermana, S.I.K, M.Si.

Tentu untuk menjalin sinergitas serta meningkatkan tali silahturahmi bersama insan pers, Satlantas Polres Mukomuko melaksanakan tatap muka bersama insan Pers bertepatan di kantor Satlantas Mukomuko. Jum’at, (3/11).

Disampaikan Kasat Lantas Mukomuko AKP Rully Zuldh Fermana, S.I.K, M.Si., pihaknya mengucapkan terima kasih kepada insan pers yang telah hadir dalam kegiatan ini serta dengan adanya acara ini nantinya, diharapkan bisa mempererat tali silahturahmi dan dukungan dari rekan-rekan wartawan untuk mensosialisasikan kepada masyarakat terkait dengan aturan lalu lintas.

“Dengan dilaksanakan tatap muka ini, kami meminta dukungan serta kerja sama nya kepada rekan-rekan wartawan, untuk selalu mensosialisasikan kegiatan kami agar dapat mengurangi kecelakaan di daerah ini,” ujarnya.

Terpisah, Ketua Pwi Kabupaten Mukomuko Budi Hartono mengatakan, pihaknya mengucapkan selamat datang kepada Kasat lantas yang baru di Kabupaten Mukomuko. Tentu pihaknya juga berharap semoga Satlantas Mukomuko bersama insan pers bisa menjalin hubungan yang baik.

Semoga hubungan insan pers bersama Satlantas Mukomuko ini bisa lebih baik lagi. Dan kami siap memberikan dukungan kepada Satlantas Mukomuko serta memberikan informasi positif terkait dengan peraturan lalu lintas dan lain-lain kepada Masyarakat Mukomuko,” tutupnya. (Wiski)