LP-KPK Minta KPHP Jangan Sok Kaget Terkait Masalah HPT

0
128 views
BARU

Mukomuko.- Terkait dengan hebohnya pemberitaan tentang adanya dugaan oknum anggota dewan yang menguasai dan mengelola HPT di wilayah kabupaten Mukomuko KPHP Kabupaten Mukomuko sudah berkomentar dan menyatakan kaget dengan pemberitaan ini.

Pihak KPHP seolah-olah kaget saat mengetahui ada lahan HPT yang dikuasai dan digarap oleh oknum anggota dewan di Kabupaten Mukomuko, hal ini sangat tidak masuk akal karena di satu sisi pihak kphp sangat hafal dan sudah pasti memiliki data berapa luasan HPT yang telah digarap.

Bahkan kalau mau berbicara jujur banyak oknum yang sudah melakukan penggarapan lahan HPT yang jelas-jelas sudah menyalahi aturan namun sejauh ini pihak KPHP seolah-olah menutup mata dan ini yang harus dipertanyakan oleh masyarakat luas.

Menurut Weri Tri kusumaria selaku wakil ketua LSM LP-KPK kabupaten Mukomuko menyatakan bahwa pihak KPHP tidak boleh terlalu over dalam menyikapi Laporan masyarakat terkait dengan adanya dugaan oknum dewan yang menggarap lahan HPT karena saat ini sedang memasuki tahun politik.

” Jangan sampai masyarakat berasumsi bahwa ada unsur politik yang sedang dimainkan oleh pihak-pihak yang ingin menjatuhkan serta menyerang lawan Politik dalam hal ini, apalagi saat ini menyangkut dengan oknum anggota dewan karena bisa jadi ada unsur politis di dalamnya” Jelas Weri.

Selanjutnya ditambahkan kalau kita mau buka-bukaan kenapa tidak dari dulu pihak kphp menyelesaikan permasalahan adanya dugaan pihak-pihak yang dengan sengaja menguasai dan menggarap lahan HPT dan hal tersebut sudah bukan lagi menjadi rahasia umum.

” Dari dulu permasalahan penguasaan lahan HPT ini seharusnya diselesaikan oleh pihak kphp namun yang dipertanyakan saat ini mengapa memasuki tahapan pemilihan legislatif KPHP seolah-olah ingin unjuk gigi dan menampakkan taringnya dan ingin menyelesaikan permasalah ini” tutup Weri. (Rilis)