Pemdes Sosokan Taba Bagikan Ayam Kampung Ketahanan Pangan Ke Warga

0
40 views
BARU

TRENDFOKUS.COM.KEPAHIANG-Program ketahanan pangan berupa hewan ternak ayam kampung mulai direalisasikan Pemerintah Desa (Pemdes) Sosakan Taba, Kecamatan Mura Kemu, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu. (30/3/2024

Penyaluran ayam kampung bersumber dari dana desa (DD) tahap pertama tahun anggaran 2024, yang dilakukan secara door to door atau pintu ke pintu rumah Warga Sosokan Taba.

Dalam kegiatan pembagian ayam kegiatan ketahanan pangan ini di hadiri oleh Sekcam Kecamatan Mura Kemu, Kades Sosokan Taba, Ketua BPD besrta anggota, Babinsa, Bhabinkamtibmas

Kepala Desa Sosokan Taba Afdul Kohar ketika dikonfirmasi mengamini jika program ketahanan pangan itu telah dibagikan ke masing-masing Rumah.

 “Ya, alhamdulillah program ketahanan pangan DD tahap pertama berupa ayam kampung telah kami bagikan door to door ke masing-masing rumah, 204 kepala keluarga (KK), dan masing KK menerima 2 Ekor” ujarnya.

“Dengan telah disalurkan ayam kampung program ketahanan pangan DD ini, saya berharap dapat dipelihara dengan baik dan berkembang biak. Sehingga nanti bisa sedikit membantu menambah pertumbuhan ekonomi masyarakat,” demikian Kohar. (Rengki)