TRENDFOKUS.COM-Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Disperindagkop-UKM) Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Mukomuko sedang mempersiapkan pembukaan toko serba ada bernama “Ado Galo” yang berlokasi di Pasar Koto Jaya, Kelurahan Koto Jaya, Kecamatan Kota Mukomuko.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Disperindagkop-UKM Kabupaten Mukomuko, Nurdiana, SE, MAP, menjelaskan bahwa pihaknya akan segera merenovasi ruko di Koto Jaya sebagai lokasi toko TPID.
“Kami masih menunggu hasil evaluasi APBD 2025. Anggaran telah dialokasikan untuk rehabilitasi ruko demi mendukung pembukaan toko TPID di Koto Jaya,” ungkapnya saat dikonfirmasi pada Kamis, (16/1/2025).
Ia, juga mengatakan pembukaan toko “Ado Galo” merupakan langkah strategis pemerintah daerah untuk menjaga kestabilan harga pangan. Upaya ini bertujuan mengatasi inflasi yang disebabkan oleh melonjaknya harga berbagai komoditas pertanian dan kebutuhan pokok lainnya.
Pembukaan toko ini nantinya akan menjual berbagai kebutuhan pangan bagi masyarakat dengan harga yang terjangkau, seperti cabai, bawang merah, minyak goreng, gula, beras, dan lainnya, tambahnya.
Agar barang tetap tersedia di toko tersebut, pemerintah daerah telah bekerja sama dengan produsen dari Kabupaten Solok dan Kota Payakumbuh, Provinsi Sumatera Barat.
“Kerja sama ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat sekaligus mendukung program pengendalian inflasi di Kabupaten Mukomuko,” harap Nurdiana. (HB)