TRENDFOKUS.COM-Partai Hati Nurani Rakyat atau Hanura resmi mendaftarkan bakal calon legislatif (caleg) mereka ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada hari ini, Jumat(12/5/2023).
Partai Hanura adalah partai kedua yang mendaftarkan calon anggota legislatifnya ke KPU Kabupaten Mukomuko sejak dibuka pada tanggal 1 Mei 2023.
Terpantau, rombongan yang dipimpin oleh ketua DPC Partai Hanura Novri Ardiantasari, SE tiba di kantor KPU Kabupaten Mukomuko pada pukul 09.05 wib.
Setelah beristirahat sejenak di depan Kantor KPU Kabupaten Mukomuko, 10 perwakilan dipersilahkan masuk ke ruang pendaftaran dan langsung menyerahkan dokumen pendaftaran bakal caleg Partai Hanura Kabupaten Mukomuko kepada Ketua KPU Mukomuko, Irsyad Komarudin tepat pukul 09.10 Wib.
Setelah dokumen diserahkan, selanjutnya disampaikan penjelasan teknis pemeriksaan berkas oleh komisioner KPU Mukomuko divisi teknis penyelenggaraan, dan langsung diikuti dengan pemeriksaan berkas.
Menurutnya, setelah dilakukan pemeriksaan, semua berkas dinyatakan lengkap dan siap mengikuti kontestasi Pileg 2024 mendatang.
Ketua DPC Partai Hanura Novri Ardiantasari tiba di kantor KPU sekitar pukul 09.00 WIB. Dia didampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Hanura. Memakai jas kuning partainya, mereka beramai-ramai datang menggunakan Mibil pribadi.
Dalam keterangannya, Novri mengatakan dirinya telah mendaftarkan kadernya sebagai bakal caleg DPR Kabupaten Mukomuko di seluruh daerah pemilihan (dapil).
“Kami menyerahkan daftar caleg sebanyak 25 Calon dari 3 dapil, semuanya lengkap. Diantaranya Dapil 1 sebanyak 9 Orang, Dapil 2 8 Orang, dan Dapil 3 sebanyak 8 Orang” ujar Novri
Hanura sendiri, kata Novri, tidak memiliki dapil unggulan dalam pertarungan di Pemilu 2024.
“Semua daerah, karena tagline kami adalah berpihak kepada daerah, ingin turut membangun daerah sesuai pembangunan yang sudah dilakukan oleh negara pada saat ini yang harus diteruskan,” tutur Novri.
Siapapun nantinya kader Hanura yang menang dalam Pemilu 2024, Novri berharap mereka dapat meneruskan pembangunan ke daerah-daerah.
Novri menuturkan, Partai Hanura sudah sangat siap untuk bertarung pada kontestasi Pileg 2024 dan dirinya sangat yakin akan keluar sebagai pemenang. (Red)