TRENDFOKUS.COM-Berkat kepiawaian Bupati Mukomuko, H. Sapuan, SE., MM., Ak., CA., CPA.,, CPI, ‘’jemput bola’’ ke pemerintah pusat. Di tahun 2023 ini Pemerintah Kabupaten Mukomuko mendapat kucuran dana ratusan miliar dari pusat untuk pembangunan daerah. Kucuran dana dari pusat itu sudah mulai di realisasikan oleh Pemerintah Kabupaten Mukomuko.
Salah satunya pembangunan fisik rumah sakit Pratama Ipuh beserta pendukungnya. Di tahun 2024 mendatang, fasilitas kesehatan yang di dambakan masyarakat Kecamatan Ipuh dan sekitarnya akan segera terwujud. Pasalnya, bebrapa hari yang lalu Bupati Mukomuko telah melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan RS Pratama Ipuh.
Bupati berjanji secara bertahap pembangunan Rumah Sakit Pratama ini akan terus ditingkatkan, sehingga benar-benar membantu kebutuhan akses kesehatan masyarakat di wilayah Kecamatan Ipuh dan sekitarnya.
Ia mengatakan, selama ini yang menjadi salah satu keluhan masyarakat Kecamatan Ipuh adalah jauhnya tempat berobat ke RSUD Mukomuko yang harus menempuh jarak yang jauh.
“Ke depan warga kita sekitar sini tidak jauh lagi berobat ke Ibukota Kabupaten Mukomuko atau Kota Bengkulu,” ujarnya pula.
Di tambahkan kepala dinas kesehatan kabupaten Mukomuko Bustam bustomo berdirinya rumah sakit mukomuko berkat kerjasama dan koordinasi yang baik dari semua pihak.
“Semua berawal dari keluhan masyarakat tentang pelayanan kesehatan terutama jarak tempuh yang jauh, sehingga rumah sakit ini menjadi kebutuhan yang sangat mendesak dan Alhamdulillah semua bisa terlaksana “ujar Bustam bustomo.
Ikut hadir dalam kegiatan peletakan batu pertama ini,ketua DPRD kabupaten Mukomuko, Ali saftaini , Antonius Dale, Siswanto,Yusak ,unsur camat se-kabupaten Mukomuko,kades desa air buluh,tokoh masyarakat dan tamu undangan yang hadir. (TH/ADV)