Desa Ujung Padang Lakukan Peletakan Batu Pertama Betanda Dimulainya 4 Item Pekerjaan

0
33 views
BARU

Trendfokus.com-Peletakan Batu Pertama oleh Kepala Desa Desa Ujung Padang Tarmizi,ST menandakan dimulainya Pembangunan pada 4 item pekerjaan Desa Ujung Padang, Kecamatan Kota Mukomuko, Kabupaten Mukomuko, Diantaranya, Reahabilitasi Pembangunan WC Posyandu, Rehabilitas WC MDA, Pembuatab Jalan Rabat Beton Siring Pasang, dan pembuatan siring pasangan. Kamis (16/3).

Kepala Desa Ujung Padang sangat mengapresiasi dan mendukung upaya masyarakat melakukan beberapa item pembangunan rehabilitas yang sudah puluhan tahun dan bahkan sudah sangat terlihat rapuh itu.

Semangat gotong royong menjadi modal dasar bagi masyarakat untuk membangun dan melakukan rehabilitas pekerjaan ini.

Hadir dalam acara tersebut, Kepala Desa Ujung Padang serta perangkat, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Kapolsek Kota Mukomuko, Kamtibmas, Kepaka Kaum, Kepala Dusun, dan unsur Pemuda Desa Ujung Padang.

Kepala Desa Ujung Padang Tarmizi, ST dalam kesempatannya mengungkapkan, dia berharap bangunan yang akan di bangun ini nanti bisa lebih mengutakan mutu dan kualitas, karena sebelumnya bangunan yang akan direhap sudah tua dan rapuh, sehingga perlu dilakukan ronevasi dan pembangunan baru.

“Saya sangat berharap pembangunan yang akan dibangun dengan menggunakan Dana Desa ini bisa lebih maksimal, baik bangunan renovasi atau bangunan baru, bisa memberi manfaat dan kualitas yang bagus untuk masyarakat des akita,”ungkap Kepala Desa Ujung Padang Tarmizi.

Lebih lanjut Kepala Desa berharap dari 4 item pekerjaan ini bisa diselesaikan tepat pada waktunya, tenaga pekerja harus dibanyakkan sehigga harus dikerjakan dengan gotong royong

“Kita sama-sama berdoa dan mendukung semoga panitia dan masyarakat dapat melaksanakan pembangunan dengan baik dan mengutamakan kualitas,”harap Tarmizi. (th/adv)