Pelatihan Pembinaan UKM Kabupaten Mukomuko Resmi Di Buka Bupati Mukomuko

0
47 views
BARU

Trendfokus.com-Pembukaan kegiatan pelatihan pengembangan usaha langsung Pendidikan dan Pelatihan Peningkatan Pengetahuan dan Pemahaman Usaha Kecil dan Menengah (UKM) serta Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) UKM yang dilaksanakn oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Kabupaten Mukomuko, di Aula Hotel Bumi Batuah Mukomuko, Selasa (21/09).

Ketika membuka kegiatan UKM yang berlangsung di Aula Hotel Bumi Batuah Mukomuko tersebut Bupati Mukomuko menuturkan, melalui kegiatan ini dapat memberikan motivasi dan dorongan kepada pelaku UMKM agar dapat menggerakkan perekonomian serta menjadikan usaha dalam peningkatan penghasilan, sekaligus juga dalam upaya penerapan tenaga kerja, dalam hal ini Pemkab Mukomuko akan terus mendorong pelaku UMKM melalui Dinas PMP2KUKM.

” Bahwa perintah harus memberikan pembinaan dan bimbingan kepada pelaku UMKM di Kabupaten Mukomuko ini agar terutama mereka dapat berkembang dan tumbuh dengan baik, itu yang dilakukan oleh pemerintah,”harapnya

Beliau juga mengatakan saat ini UKM di Kabupaten Mukomuko sedang pesat berkembang, hingga saat ini sudah ada kurang lebih 13.000 UKM yang berdiri di Mukomuko, dan ini merupakan potensi yang besar untuk perkembangan Kabupaten Mukomuko.

“Untuk mendapatkan UKM yang professional , tentunya dibutuhkan pelaku usaha yang juga professional dalam arti memahami cara mengelola usaha yang baik, dan hal ini merupakan kewajiban pemerintah untuk membina dan memberdayakan UKM sebagai salah satu upaya adalah dengan pelatihan,”sampainya.

Sekali lagi Bupati Mukomuko menegaskan, dalam mendukung para pelaku usaha UMKM ini selain dari memberikan permodalan dan pelatihan juga menggerakkan masyarakat agar membeli produk UMKM lokal, terkait hal itu permasalahan kemasan dan pengolahan produk menjadi fokus juga pemerintah, sehingga dapat mendukung minat masyarakat menyukai produk lokal dari UMKM di kabupaten Mukomuko.

” Ya pastinya kita dukung dan harapkan para pelaku UMKM agar dapat mengembangkan usahanya dan berbenah, mulai dari kemasan, cita rasa khas, kita juga mengakomodir hasil usaha salah satunya sambal Lokan makanan kas Mukomuko. dan masyarakat juga kita minta agar dapat membeli produk lokal, selain dapat mencintai produk lokal juga membantu perekonomian masyarakat bagi pelaku UMKM kita,”tutupnya

 

redaktur : Toha Putra