DPRD Siap Dorong Pemkab Mukomuko Perkuat Program Ketahanan Pangan

0
189 views
BARU

TRENDFOKUS.COM-Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Mukomuko Wisnu Hadi,SE selalu mendorong Pemerinatah Kabupaten Mukomuko agar selalu memperkuat program Ketahanan Pangan yaitu dalam bidang perkembangan pertanian.

Dijelaskan Wisnu Hadi kepada awak media Trendfokus.com ia mengatakan, bahwa pihaknya terus mendorong Pemerintah Daerah agar selalu memperkuat program ketanahan pangan melalui pengembangan dalam sektor pertanian. Dengan demikian para petani di Kabupaten Mukomuko bisa lebih maju dalam pengembangan hasil tani nya.

“Optimalkan pengelolaan lahan pertanian, dari pelaksanaan program tersebut, pemerintah daerah dapat berkolaborasi dengan kementerian terkait, sehingga ke depan para petani Mukomuko bisa lebih maju dan berkembang dalam meningkatkan hasil taninya,“jelas Wisnu

Senada juga disampaika Wakil Ketua I DPRD Mukomuko Nursalim mengungkapkan, bahwa Kabupaten Mukomuko memiliki potensi besar di bidang pertanian. Salahsatunya memanfaatkan keberadaan Bendungan Air Manjunto yang dapat memenuhi kebutuhan air persawahan di 4 kecamatan di daerah ini.

“Hal ini tentunya, dapat menjadi tantangan tersendiri bagi OPD terkait dalam membangun sistem pertanian yang produktif serta berkelanjutan, apa lagi Mukomuko memiliki Bendungan air yang sangat besar, bendungan itu bisa dimanfaatkan dengan maksimal demi kelancaran para petani Mukomuko dalam hal cocok tanam padi,”ungkap Nursalim

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, M.Rizon, S.Hut., M.Si mengatakan bahwa pihaknya tengah fokus mendukung Ketahanan Pangan di Kabupaten Mukomuko. Karena menurutnya, ini sangat berpotensi sekali untuk kita tingkatkan demi kemajuan para petani di daerah, sehingga Pemerintah Daerah terus berupaya untuk meningkatkan bangunan infrastruktur yang lebih memadai.

“Dengan membangun sarana dan prasarana pertanian, merupakan salah satu bentuk keseriusan pemerintah daerah dalam penguatan ketahanan pangan. Diantaranya penguatan Jalan Usaha Tani (JUT) serta saluran irigasi pertanian, sehingga dengan infrastruktur irigasi yang memadai para petani bisa bekerja dengan maksimal,”sekian Rizon. (TH/ADV)